Mengapa Ilmuan Indonesia Gagal Mendunia?

  • 22 Agustus 2024
  • 10:20 WITA
  • BIMBINGAN DAN PENYULUHAN ISLAM
  • Berita

Rektor Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) menghadirkan seorang pakar pada Kuliah Umum pada hari Kamis, 22 Agustus 2024 di Ruang Rapat Senat UIN Alauddin Makassar dengan mengangkat tema: "Mengapa Ilmuan Indonesia Gagal Mendunia? Sebuah Refleksi Seorang Peneliti Indonesia yang berkarir di Luar Negeri".



Pakar yang didatangkan Prof. Josaphat Tetuko Sri Sumantyo, Ph.D (Guru Besar dalam Bidang Remote Sensing, Chiba University- Jepang. Pemilik ratusan hak paten di bidang radar dan satelit ini sudah dikenal di jepang bahkan karyanya sudah dimanfaatkan ratusan negara di seluruh dunia. Temuannya mengenai teknologi radar dan satelit yang lebih maju dar yang ada sekarang banyak dilirik oleh perusahaan besar dunia seperti Synthetic Aperture Radar, Mobile Satelite Communication, Microsatelite yang sudah dimanfaatkan banyak perusahaan dan bermanfaat bagi banyak orang.



Hadir dalam kuliah umum ini para pimpinan universitas, para dekan, para wadek, Ketua dan Sekretaris Jurusan lingkup UIN Alauddin Makassar.