Aksi 300 PIN Peduli Kelud

  • 26 Desember 2020
  • 04:21 WITA
  • BIMBINGAN DAN PENYULUHAN ISLAM
  • Berita

Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) Universitas Islam Negeri(UIN) Alauddin Makassar mengadakan Aksi 300 PIN peduli kelud. Hal ini ditandai dengan penyerahan bantuan kepada korban letusan gunung kelud yang di kirim langsung melalui jasa peduli bencana indonesia di kantor PKPU Makassar, Jumat (28/2).

Terkait dengan musibah letusan gunung Kelud, Suehartono selaku Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) mengatakan aksi ini dilakukan dibeberapa tempat. 

“Kami mahasiswa  Jurusan BPI telah menunjukan aksi bentuk kepedulian terhadap musibah letusan gunung kelud yang sedang melanda sebagian masyarakat yang berada di jawa Timur. Yaitu melakukan penggalangan dana di kampus UIN Alauddin Makassar serta beberapa sekolah yang berada di Kab. Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba dan Kota Makassar”.

Sumbangan ini menurut perencanaan akan disumbangkan  untuk korban letusan Gunung Kelud yang berada di Desa Sugihwaras, kecamatan Ngancar Kabupaten Kediri tepatnya di jawa Timur

"Bantuan yang kami berikan ini jumlahnya belum seberapa tetapi dengan adanya bantuan dari HMJ BPI semoga dapat meringankan beban warga yang terkena dampak meletusnya Gunung Kelud". ujar Bendahara HMJ BPI.

Kami tahu pemerintah telah melakukan banyak upaya. Kami tahu banyak organisasi sosial yang telah banyak bekerja. Kami juga tahu telah banyak relawan yang bergerak Namun kami dari HMJ BPI juga ingin menunjukkan bentuk kepedulian untuk meringankan beban mereka yang sedang menunggu uluran tangan dari kita semua. Bukan karena kelebihan kita, tapi karena kita adalah makhluk sosial, maka marilah kita saling berbagi dan saling peduli. Tambahnya

Kemudian, setelah suksesnya Aksi 300 PIN Peduli Kelud yaitu mengadakan penggalangan dana. HMJ BPI langsung menyalurkan bantuannya. Fitriani Ulma